Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Raja Bayu Febri Gunadian, SE.
Anambas, SinarPerbatasan.com – Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Anambas, Raja Bayu Febri Gunadian, SE., terus memberikan himbauan untuk masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas, terkait kondisi cuaca buruk yang saat ini terjadi di Anambas.
Ketika dihubungi awak media SinarPerbatasan.com melalui pesab singkat WhatsApp (WA), Raja Bayu menyebutkan kika cuaca di Anambas, saat ini memang sedang tidak stabil.
Oleh karenanya, ia menghimbau kepada masyarakat Anambas, untuk dapat memperhatikan kondisi cuaca saat hendak melaut atau beraktifitas di kebun.
“Ya bang, untuk masyarakat yang di darat dan pesisir agar tetap waspada,” sebut Raja Bayu singkat, Kamis (20/03/2025).
Yang perlu menjadi perhatian masyarakat, sambung Raja Bayu, bagi warga yang bermukim di sekitaran pohon kelapa atau pepohonan besar lainnya, yang berpotensi mengancam keselamatan warga, agar segera melaporkan ke pihak terkait.
“Hati-hati untuk warga yang tinggal di sekitaran tiang PLN, karena angin kencang pohon kelapa bisa tumbang, sehingga dapat menimpa rumah atau bangunan lainnya,” kata Raja Bayu, menghimbau.
Lebih lanjut, SAR Anambas saat ini tetap siap siaga terkait cuaca ekstrim yang sedang berlangsung. Anggota SAR terus memantau dimana titik-titik yang di anggap rawan bencana.
“Kami harap masyarakat segera melapor jika terjadi apa-apa,” tandas Raja Bayu, mengingatkan.
Laporan : Thony Haryanto