Tampak para anggota Majelis Agama Khonghucu Indonesia (Makin) Natuna, saat membagikan takjil gratis bagi pengguna jalan yang melintas di Jalan Soekarno-Hatta, Ranai, pada Senin (10/04/2023) petang. (foto : Zubad)
Natuna, SinarPerbatasan.com – Majelis Agama Khonghucu Indonesia (Makin) Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), berbagi takjil untuk umat muslim yang akan melakukan buka puasa.
Pembagian 650 paket takjil kepada pengguna jalan itu dilakukan di Jalan Soekarno Hatta, tepatnya di Simpang Empat Masjid Jami’ Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, pada Senin (10/04/2023) petang.
Ketua Makin Natuna, Dediyanto atau yang akrab disapa Atet mengatakan, pembagian takjil merupakan bentuk toleransi yang ditunjukan di Kabupaten Natuna.
Meskipun memiliki keyakinan yang berbeda, namun rasa toleransi terus terjaga dengan baik di bumi laut sakti rantau bertuah.
Selain itu, Atet menyampaikan pesan penting, kegiatan pembagian takjil juga menunjukan bahwa di Natuna semua agama dan keyakinan hidup berdampingan dengan damai.
“Kita di sini saling menghargai, saling menjaga dan saling menghormati, bahkan jauh sejak kakek nenek kami ada disini,” terang Atet, saat diwawancarai awak media ini.
Terakhir, Atet menyampaikan selamat menjalankan ibadah puasa serta merayakan Idul Fitri bagi umat Islam yang ada di Kabupaten Natuna. (Zubad)
Editor : Imam Agus