BerandaLainnyaSertu Sedarta Sembiring Dampingi Puskesmas Pulau Laut Lakukan PIN Polio di Desa...

Sertu Sedarta Sembiring Dampingi Puskesmas Pulau Laut Lakukan PIN Polio di Desa Air Payang

Suasana pemberian imunisasi terhadap anak-anak bawah 8 tahun di Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut, pada Jum’at (26/07/2024) pagi.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Desa Air Payang dari satuan Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Sertu Sedarta Sembiring, melaksanakan pendampingan dan pengamanan, terhadap kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahun 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna, melalui UPT Puskesmas Pulau Laut, di Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, pada Jum’at (26/07/2024) pagi.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Babinsa Sertu Sedarta Sembiring menjelaskan, pemberian imunisasi ini diperuntukkan khusus bagi anak-anak usia 0 sampai 7 tahun 11 bulan 29 hari, atau sebelum berusia 8 tahun.

“Tentunya kami dari Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, sangat mendukung penuh program PIN Polio tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Pemerintah. Harapan kami dengan adanya program ini, dapat menekan dan mengantisipasi terjadinya kasus stunting bagi anak-anak di Indonesia,” ungkap Sertu Sedarta Sembiring.

Babinsa juga menghimbau kepada para orang tua, agar sealalu memberikan asupan makanan yang bergizi seimbang untuk anak-anaknya, agar tidak mengalami gangguan terhadap tumbuh kembangnya si anak.

Laporan : Zaki

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82