BerandaDaerahSertu Damanik Lakukan Anjangsana Pul Data di Cemaga Tengah

Sertu Damanik Lakukan Anjangsana Pul Data di Cemaga Tengah

Babinsa Koramil 01/Ranai, Sertu R. Damanik, saat melakukan anjangsana pul data di Desa Cemaga Tengah, pada Kamis (13/04/2023) pagi. (foto : Udin)

Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Desa Cemaga Tengah, Sertu R Damanik, Personil Koramil 01/Ranai Kodim 0318/Natuna, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan Kepala Dusun 01 Alpinadi, dan staf desa di Kantor Desa Cemaga Tengah, Jalan H Husin, Dusun Batu Bayan Barat, RT 001/RW 001, Desa Cemaga Tengah Kecamatan Bunguran Selatan, Kamis (13/04/2024) pagi.

Kegiatan Komsos yang dilakukan Sertu R Damanik kali ini dalam rangka anjangsana pul data yaitu mengambil data terbaru untuk mengetahui pertambahan dan berkurangnya jumlah warga yang ada di desa binaan.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Sehubungan dengan masuknya musim kemarau di Natuna, dalam Komsos ini R Damanik berkesempatan memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar guna menghindari kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang lebih luas.

Selain itu, ia juga memberikan himbauan Kamtibmas dengan warga desa binaannya untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepekaan terhadap perkembangan situasi dan kondisi lingkungan sekitar.

“Apabila ada seseorang dengan gerak gerik mencurigakan, segera laporkan ke Babinsa, Bhabinkamtibmas, ataupun ke aparat terdekat lainnya untuk segera ditindakkanjuti,” ujar Damanik. (Udin)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82