BerandaDaerahSertu Bonar Ritonga Latih Paskibraka HUT RI ke-79 di Suak Midai

Sertu Bonar Ritonga Latih Paskibraka HUT RI ke-79 di Suak Midai

Babinsa Koramil 05/Midai, Sertu Bonar Ritonga, saat melatih Paskibraka HUT RI ke-79 tahun 2024 tingkat Kecamatan Suak Midai, Selasa (13/08/2024) pagi.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Batu Belanak, yang merupakan personil Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, Sertu Bonar Ritonga, memberikan pelatihan kepada para calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang ada di Pulau Midai, Kabupaten Natuna.

Latihan terhadap para calon Paskibraka tersebut, di pusatkan di halaman Kantor Camat Kecamatan Suak Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Selasa (13/08/2024) pagi.

Babinsa Sertu Bonar Ritonga, menjelaskan, para calon Paskibraka ini, nantinya akan bertugas untuk menaikkan dan menurunkan bendera merah putih, pada upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tahun 2024 di tingkat Kecamatan Suak Midai.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

“Karena pelaksanaan upacara kurang 4 hari lagi, jadi harus berlatih dengan sungguh-sungguh, agar tidak salah ketika nanti upacara berlangsung,” ucap Sertu Bonar Ritonga.

Sertu Bonar Ritonga, berpesan kepada seluruh anak didiknya, agar tidak main-main selama melaksanakan latihan. Sebab, menjadi seorang Paskibraka memerlukan kedisipilinan yang tinggi, serta bertanggungjawab penuh terhadap tugas mulianya dalam mengibarkan bendera sang merah putih.

“Sebagai anggota Paskibraka, harus memiliki kedisiplinan yang tinggi. Karena mereka memegang amanah yang mulia, yaitu membawa dan mengibarkan lambang negara Indonesia yang sangat sakral,” tegas Sertu Bonar Ritonga.

Laporan : Udin

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82