Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Serda Sedarta Sembiring, saat menjalin komsos dengan anak-anak di Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut.
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Serda Sedarta Sembiring, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan anak-anak di RT 02 RW 01 Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, pada Selasa (11/10/2022) siang.
“Mereka baru saja pulang dari sekolah, dan bermain dengan teman-temannya di salah satu teras rumah milik warga binaan,” ucap Serda Sedarta Sembiring.
Babinsa berpesan kepada anak-anak di Desa Air Payang, agar semangat belajar untuk menuntut ilmu. Sebab, jika siswa-siswi malas untuk belajar, akan susah untuk menyerap ilmu yang disampaikan oleh guru di sekolah.
“Jika kita ingin meraih cita-cita, kita harus giat belajar dan sekolah sampai ketingkat yang lebih tinggi,” pesan Serda Sedarta Sembiring, kepada anak-anak yang sedang bermain.
Babinsa juga berpesan, agar anak-anak patuh terhadap perintah orang tua mereka masing-masing, jangan membangkang saat orang tua memberikan nasehat yang baik. (Zk)