BerandaKampung KiteNatunaPersonel Koramil 05/Midai Lakukan Pengamanan Pawai Takbiran di Midai

Personel Koramil 05/Midai Lakukan Pengamanan Pawai Takbiran di Midai

Anggota Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, beserta anggota Polsek Midai, saat memberikan pengamanan pawai takbiran Idul adha 1443 H di Kecamatan Midai.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Jajaran Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, yang dipimpin langsung oleh Danramil 05/Midai Kapten Inf. Kristian Napitupulu, turut melakukan pengamanan jalannya pawai takbiran Idul Adha 1443 H yang berlangsung di Pulau Midai, Kabupaten Natuna, pada Sabtu (09/07/2022) malam.

Turut dalam kegiatan Camat Midai, Edra, Kapolsek Midai, Aipda Ronal Tampubolon, Lurah Sabang Barat Midai, Epi Martopani, Kasi PMD Samsul Bahar, Midai, Serma Yusup, Imam Masjid Baiturrahman, Khaidir serta tamu undangan lainnya.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

“Kami dari Koramil 05/Midai siap memberikan dukungan pengamanan selama pawai takbiran berlangsung, hingga saat perayaan hari raya Idul Adha,” ucap Kapten Inf. Napitupulu.

Danramil mengajak seluruh masyarakat Midai dan Suak Midai, agar bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), selama berlangsungnya lebaran qurban Idul Adha 1443 H.

Ia mewakili Koramil 05/Midai dan Suak Midai, juga mengucapkan selamat merayakan hari raya qurban Idul Adha 1443 H, kepada seluruh umat muslim yang merayakannya, khususnya diwilayah binaan Koramil 05/Midai, khususnya di Kecamatan Midai dan Suak Midai, Kabupaten Natuna. (Gb)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82

Dilindungi Hak Cipta!!