BerandaDaerahPemkab Natuna dan Telkom Sepakat Kerjasama Dibidang Telekomunikasi

Pemkab Natuna dan Telkom Sepakat Kerjasama Dibidang Telekomunikasi

Suasana rapat pertemuan antara Pemda Kabupaten Natuna bersama pihak PT Telkom di ruang rapat lantai 2 Kantor Bupati Natuna, pada Kamis (06/04/2023) siang. (foto : Khairud)

Natuna, SinarPerbatasan.com – PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) melaksanakan penandatanganan Kerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, pada Kamis (06/04/2023) siang, di ruang rapat lantai 2 Kantor Bupati Natuna.

Penandatangan kerjasama tentang Layanan Conectivity dan Program Smart Village ini dilaksanakan di ruang rapat lantai II kantor Bupati Natuna.

Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna Wijanarko Varianto mengucapkan terimakasih kepada PT.Telkom telah membawa sesuatu yang baik untuk kabupaten Natuna.

Boy Wijanarko mengharapkan, melalui program ini, kedepannya layanan administrasi di tingkat desa semakin baik dan terkoneksi dengan pemerintah kabupaten.

“Terimakasih juga buat manajemen Telkom yang hadir dan membawa bantuan untuk warga kita, semoga dibalas berlipat ganda oleh Allah SWT,” ucapnya.

Sementara itu, Deputy EVP Marketing Telkom Regional Sumatera, Djoko Srie Handono mengatakan, kini Telkom sudah melakukan transformasi perusahaan.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Dahulu hanya berfokus pada bidang telekomunikasi. Akan tetapi, kedepannya perusahaan Telkom akan memperkuat dalam bidang bisnis digital.

“Oleh karena itu apabila kedepannya dibutuhkan, kami siap membantu pemerintah kabupaten Natuna. Karena dengan program ini bisa mengkoneksikan dari kabupaten ke tingkat desa,” ungkapnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan Charity (bantuan bencana longsor Serasan) dari Telkom yang diwakili Deputy EVP Marketing Djoko Srie Handono kepada Sekda Natuna, penyerahan Charity (kaum duafa) dari Telkom kepada perwakilan penerima.

Selanjutnya penandatangan kontrak Layanan Conectivity (IP-Transit) oleh GM Witel Rikep – PPK Muhammad Zidan Jauhari dengan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) kabupaten Natuna.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatangan kontrak Layanan Simpledesa oleh GM Ritel Rikep – PPK dengan Kepala Desa Pulau Tiga.

Turut hadir dalam rombongan, OSM Regional Enterprise, Govermen dan Biz service Suwito, Manager Government Service Dedy Oscar. (Khairud)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82