BerandaDaerahPemda Natuna akan Tambah Peralatan Pemadam Kebakaran

Pemda Natuna akan Tambah Peralatan Pemadam Kebakaran

Sekda Natuna, Boy Wijanarko Varianto, saat ditemui di Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, pada Rabu (18/01/2023) pagi. (foto : Zubad)

Natuna, SinarPerbatasan.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna Boy Wijanarko Varianto, menyebutkan, bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna, akan menambah peralatan pemadam kebakaran untuk BPBD Natuna, dan mengaktifkan kembali posko pemadam kebakaran di Kecamatan Bunguran Selatan dan Bunguran Batubi.

“Kita akan gunakan BTT (belanja tidak terduga) untuk membeli selang dan pemadam portable,” ucap Boy Wijanarko, saat ditemui awak media sinarperbatasan.com, di Kantor Bupati Natuna, Rabu (18/01/2023) pagi.

Namun kata dia, pihaknya akan mempelajari dulu, apakah anggaran yang dimaksud bisa digunakan untuk membeli peralatan pemadam kebakaran.

“Tapi kita pelajari dulu apakah anggaran itu bisa digunakan atau tidak,” katanya.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Selain itu Pemkab Natuna juga akan membuat kanal di beberapa lahan, agar api tidak meluas ketika terjadi kebakaran lahan.

“Di buat kanal atau parit-parit supaya kalau terjadi kebakaran tidak meluas” pungkasnya.

Seperti diketahui, bahwa puluhan hektar lahan kosong milik warga yang ada di Kecamatan Bunguran Batubi, telah terjadi kebakaran, sejak Senin (16/01/2023) kemarin.

Petugas gabungan yang terdiri dari Dinas Pemadam Kebakaran, BPBD, TNI, POLRI dan Masyarakat, belum mampu memadamkan api yang terus meluas. Kondisi lahan gambut dan minimnya peralatan pemadam kebakaran yang dimiliki Pemda Natuna, menjadi penghambat proses pemadaman disejumlah titik api.

Kebakaran lahan yang sampai saat ini belum diketahui penyebabnya itu, menimbulkan terjadinya kabut asap tebal, sehingga menutupi jarak pandang bagi pengendara yang melintasi ruas jalan trans Batu – Kelarik. (Zubad)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82