Kabag Kesra Natuna, Sudirman, saat mengikuti rapat final persiapan STQH tingkat Kepri di Karimun, Kamis (27/04/2023) pagi. (foto : Khairud)
Natuna, SinarPerbatasan.com – Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kabupaten Natuna, Sudirman, memastikan peserta dari Natuna telah mempersiapkan diri untuk mengikuti perlombaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang akan digelar di Kabupaten Karimun.
“Untuk peserta sudah siap tanpa ada masalah, tinggal mengikuti lombanya saja,” kata Sudirman, di ruang kerja Wakil Bupati Natuna Lantai II, Jalan Batu Sisir, Bukit Arai, Kecamatan Bunguran Timur, pada Kamis (27/04/2023) pagi.
Acaranya kata Sudirman, akan diselenggarakan pada 9 hingga 14 Mei 2023 mendatang, sementara penutupan akan dilaksanakan pada 14 dan 15 Mei 2023.
Oleh karena itu, rombongan (khafilah) dari Natuna akan diberangkatkan pada tanggal 6 Mei 2023 mendatang sebanyak 85 orang menggunakan Nam Air.
“Nanti pada 4 Mei, akan kita berangkatkan dulu beberapa utusan agar mempersiapkan tempat disana,” katanya.
Sebagai informasi tambahan, adapun kegiatan yang akan diperlombakan nantinya antara lain, mushabaqoh, pawai ta’ruf dan stand pameran bazar.
Ketika dikonfirmasi lebih lanjut Sudirman, mengaku untuk pawai takrub sampai saat ini pihaknya belum bisa memastikan akan diperlombakan.
“Kalau lomba pawai takrub belum pasti ada, yang jelas acara pawai ta’ruf tetap diadakan disana” pungkasnya. (Khairud)
Editor : Imam Agus