Babinsa Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, Kopda Alimin Pagan, saat menjadi pembina upacara.
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna, Kopda Alimin Pagan, mendapatkan kesempatan untuk menjadi pembina upacara, di SDN 004 Gunung Sebelat, Kecamatan Midai, pada Senin (17/10/2022) pagi.
Dalam amanatnya, Kopda Alimin Pagan berpesan kepada seluruh siswa-siswi SDN 004 Desa Gunung Sebelat, untuk semangat menuntut ilmu dan rajin belajar.
“Supaya kelak adik-adik dapat menjadi generasi penerus bangsa yang berguna, serta dapat meraih cita-cita yang diinginkan,” ucap Alimin Pagan, kepada seluruh peserta upacara.
Sang abdi negara itu juga mengingatkan kepada seluruh siswa, agar setelah pulang dari sekolah, langsung menuju ke rumah masing-masing. Sebab cuaca saat ini sedang ekstrem, sehingga sangat berbahaya bagi anak-anak untuk bermain diluar rumah.
“Nanti kalau kena hujan, kita bisa sakit demam dan filek, tentu itu akan merugikan adik-adik sendiri, dan jadi tidak bisa pergi ke sekolah,” pesannya.
Terakhir, Babinsa berpesan agar para siswa-siswi senantiasa menjaga kebersihan diri dan lingkungan, serta kebersihan sekolah. (Gb)