BerandaDaerahHari Ini Telur dari Tanjungpinang Tiba di Natuna, Harganya Naik

Hari Ini Telur dari Tanjungpinang Tiba di Natuna, Harganya Naik

Gambar telur ayam negeri. (foto : internet)

Natuna, SinarPerbatasan.com – Kebutuhan telur ayam di Kabupaten Natuna akan kembali normal. Sekitar 1000 ikat telur yang telah diberangkatkan dari Tanjungpinang menggunakan Sabuk Nusantara, tiba hari ini, Kamis (29/12/2022).

Demikian di sampaikan oleh Sekretaris Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Natuna, Firdaus. Kata dia, selain telur kebutuhan pokok lainnya juga akan tiba, seperti bawang merah, bawang putih, cabe kering dan barang sembako lainnya.

“InshaAllah hari ini telur sudah banyak beredar di Ranai,” ucap Firdaus, saat di hubungi sinarperbatasan.com, Kamis (29/12/2022) pagi.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Terkait harga, Firdaus menyebutkan akan menyesuaikan dengan modal beli di Tanjungpinang.

“Kisaran harga enceran telur Rp 60 sampai 63 ribu per papan, karena harga modal di Tanjungpinang juga sudah naik,” katanya.

Sebelumnya, harga telur per papan isi 30 butir, hanya berkisar antara Rp 50-53 ribu. Artinya, ada kenaikan harga hingga Rp 10 ribu.

Kemudian besoknya lagi, lanjut Firdaus melalui Kapal Kawaranae 1, masuk di Pelabuhan Penagi juga akan membawa 1000 ikat telur, dan beberapa komoditi lainnya. Kisaran harga diprediksi masih sama dengan yang datang menggunakan Sabuk Nusantara. (Khairud)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82