Kepala BKPSDM Natuna, Muhammad Alim Sanjaya, saat di hubungi Selasa (27/12/2022) pagi. (foto : dokumentasi sinarperbatasan.com)
Natuna, SinarPerbatasan.com – Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna akan dirotasi, pada Selasa 27 Desember 2022 siang, di Gedung Wanita Jalan Batu Sisir, Kecamatan Bunguran Timur.
“InsyaAllah siang ini ada pelantikan Pejabat Fungsional (Japung),” kata Kepala BKPSDM, Muhammad Alim Sanjaya, saat dihubungi sinarperbatasan.com, Selasa (27/12/2022) pagi, melalui sambungan telepon.
Alim menyebutkan, sekitar dua puluhan ASN akan dirotasi.
“Pelantikannya nanti digelae di Gedung Wanita Kantor Bupati Natuna, sekitar pukul 14.00 WIB,” ucap Alim.
Untuk persiapan, Alim menerangkan, sudah mencapai 80 persen.
Diketahui Pejabat Fungsional adalah Jabatan Administrator (Eselon III) dan Jabatan Pengawas (Eselon IV).
Dalam lingkup ASN, Eselon III disebut sebagai Kepala Bagian (Kabag) dan Eselon IV sebagai Kepala Sub Bagian (Kasubag). (Udin)
Editor : Imam Agus