BerandaDaerahDipimpin Peltu Raden Situmorang, Personil Koramil 05/Midai Ikuti Goro Masal

Dipimpin Peltu Raden Situmorang, Personil Koramil 05/Midai Ikuti Goro Masal

Tampak personil Koramil 05/Midai saat mengikuti gotong-royong masal di Kecamatan Midai.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Bertempat di lapangan sepak bola Raja H. Ilyas Kecamatan Midai Kabupaten Natuna, pada Jum’at (11/11/2022) pagi, telah berlangsung aksi gotong-royong (goro) masal.

Aksi bersih-bersih ini, dipimpin langsung oleh Camat Midai, Ezdra Zulhendriadi, serta diikuti oleh Pjs. Danramil 05/Midai Kodim 0318/Natuna beserta anggota, Kapolsek Midai diwakili Aipda Jhoni, Danposal Midai, Serma Yudi, Lurah Sabang Barat, Elfi Martopani, Kepala Desa se-Kecamatan Midai serta Masyarakat.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Pjs. Danramil 05/Midai Peltu Raden A. Situmorang, menyampaikan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan bersih lingkungan yang ditaja oleh Pemerintah Kecamatan Midai.

“Karena kegiatan ini dapat menciptakan rasa kebersamaan, dan untuk menjalin tali silaturahmi antara Pemerintah, Uspika serta masyarakat. Selain itu, pastinya dapat memberikan kesadaran kepada masyarakat, tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” jelas Peltu Raden A. Situmorang.

Danramil menghimbau kepada seluruh warga binaannya, agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan, guna menciptakan kondisi lingkungan yang bersih dan nyaman. (Gb)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82