BerandaLainnyaBupati Natuna Hadiri Louncing Vaksinasi Usia 6 - 11 Tahun se-Kepri

Bupati Natuna Hadiri Louncing Vaksinasi Usia 6 – 11 Tahun se-Kepri

Bupati Natuna, Wan Siswandi, saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun.

Natuna, SinarPerbatasan.com – Bupati Nayuna sekaligus sebagai Ketua Gugus Tugas, Wan Siswandi beserta Tim Gugus Tugas Kabupaten lainya, hadiri louncing perdana vaksinasi anak usia-6-11 tahun, Jum’at (17/12/2021) secara virtual di SDN 001 Ranai.

Loucing vaksinasi perdana ini dilakukan oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, dan diikuti oleh seluruh Bupati dan Tim Gugus Tugas Kabupaten seluruh Provinsi Kepri secara virtual.

Vaksinasi ini merupakan instruksi dari Menteri Kesehatan RI yang bertujuan untuk mencegah dampak sakit berat akibat terinveksi Covid-19.

Dalam sambutanya, Ansar Ahmad mengatakan bahwa instruksi untuk vaksinasi anak usia-6-11 tahun ini juga berasal dari presiden langsung untuk 11 provinsi di Indonesia yang telah melaksanakan vaksinasi di atas 70 persen.

“Alhamdulillah, Provinsi termasuk provinsi yang berhasil melaksanakan vaksinasi di atas 70 persen dan berhak melakukan vaksinasi untuk anak di usia 6-11 tahun,” ungkap Ansar Ahmad.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Untuk wilayah Kepri, Kabupaten Anambas masih belum bisa melakukan vaksinasi anak di usia 6-11 tahun, karena vaksinasi untuk usia dewasa baru mencapai 55 persen.

Sementara itu, Bupati Natuna, Wan Siswandi kepada media ini mengatakan rasa syukurnya karena Natuna dapat mengikuti vaksinasi anak di usia 6-11 tahun atau untuk anak-anak murid sekolah dasar sederajad.

“Semoga dengan adanya vaksinasi untuk anak ini, Natuna akan jauh dari covid-19. Dengan demikian kita berharap perekonomian masyarakat akan terus meningkat dan dapat beraktivitas seperti biasa tentu dengan terus menjalankan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Wan Siswandi juga menyatakan, capaian vaksinasi di Kabupaten Natuna tidak terlepas dari kerja keras bersama.

“Terima kasih buat seluruh Forkopimda dan seluruh petugas gugus tugas kabupaten hingga kecamatan, sehingga Natuna capai target vaksinasi 88,22 persen untuk usia di atas 18 tahun, 89,94 persen untuk usia 12-17 tahun dan 72,27 persen lansia,” terang Wan Siswandi.

Wan Siswandi juga mengucapakan rasa terimakasih kepada tenaga medis serta vaksinator yang selama ini telah bekerja siang malam untuk menangani kasus covid-19 dan mensukseskan vaksinasi.

“Yang terpenting, terimakasih buat seluruh masyarakat Natuna yang telah turut mensukseskan vaksinasi ini,” tutupnya.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82