BerandaKampung KiteAnambasAgar Tepat Sasaran, Anggota Koramil 02/Tarempa Kawal Penyaluran BLT-DD di Desa Sri...

Agar Tepat Sasaran, Anggota Koramil 02/Tarempa Kawal Penyaluran BLT-DD di Desa Sri Tanjung

Anambas, SinarPerbatasan.com – Pemerintah Desa Sri Tanjung, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 3 tahun 2022. Kamis (17/03/2022) pagi.

Penyaluran BLT-DD dilakukan langsung oleh Kepala Desa (Kades) Sri Tanjung, Penglek beserta Staf, dengan dikawal oleh Babinsa dari Koramil 02/Tarempa Kodim 0318/Natuna, Serda Ganda Fitrianto bersama Bhabinkamtibmas setempat.

Pjs. Danramil 02/Tarempa, Serma Adi Iswanto, melalui anggotanya, Serda Ganda Fitrianto, menuturkan, bahwa penyerahan BLT-DD dilakukan secara door to door (dari rumah kerumah), dengan tujuan untuk menghindari kerumunan. Mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.

“Hal ini merupakan upaya kita bersama, dalam pencegahan penularan Covid-19 terhadap masyarakat, khususnya yang ada diwilayah Kabupaten Kepulauan Anambas,” ujar Ganda Fitrianto.

Ia menyebutkan, bahwa kehadiran TNI dan Polri dalam kegiatan penyaluran BLT-DD, agar pencairan bantuan kepada masyarakat yang berhak menerima tersebut dapat berjalan aman, lancar dan tepat sasaran.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Sang abdi negara itu berharap, program BLT-DD dari Pemerintah ini dapat meringankan beban masyarakat, khususnya bagi mereka yang terdampak ekonominya ditengah pandemi Covid-19.

Tak lupa, Ganda Fitrianto juga terus memberikan himbauan, agar masyarakat selalu mentaati protokol kesehatan (prokes), dengan cara memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta senantiasa mengkonsumsi makanan yang bergizi seimbang.

“Kita juga menghimbau bagi yang belum melakukan suntik vaksin, untuk segera datang ke tempat vaksin yang telah ditentukan oleh pihak Puskesmas Siantan,” himbau Ganda Fitrianto, kepada warga binaannya.

Dalam kesempatan yang sama, Kades Sri Tanjung, Penglek, menjelaskan, bahwa terdapat 77 kepala keluarga di Desanya, yanh berhak menerima BLT-DD. Masing-masing KK berhak menerima uang tunai sebesar Rp 300 ribu.

“Kami berharap kepada warga penerima, agar menggunakan bantuan ini dengan bijak sesuai kebutuhan rumah tangga,” ucap Penglek. (Red)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82