BerandaDaerahPawai Takbir Keliling di Kecamatan Pulau Laut Berjalan Aman dan Lancar

Pawai Takbir Keliling di Kecamatan Pulau Laut Berjalan Aman dan Lancar

Tampak suasana pawai takbir keliling di Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pada Jum’at (21/04/2023) malam. (foto : Zaki)

Natuna, SinarPerbatasan.com – Pemerintah Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, melalui Panitia Hari Besar Islam (PHBI), bersama pengurus sejumlah Masjid di Kecamatan Pulau Laut, melaksanakan pawai takbir keliling, untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 hijriyah tahun 2023.

Pawai yang dimulai dari Masjid Al-Ihya Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut itu, dimulai sejak pukul 20:00 WIB, pada Jum’at (21/04/2023) malam.

Adapun rute pawai takbir meliputi Masjid Al-Ihya Desa Air Payang, Jalan Air Bunga Desa Air Payang menuju ke Jalan depan Masjid Al-Huda dan Masjid Istiqomah Desa Kadur, dan kembali lagi ke Desa Air Payang.

Pelaksanaan pawai takbir tahun ini mendapat pengawalan dari sejumlah aparat keamanan, diantaranya personil Koramil 08/Pulau Laut, Polsek Pulau Laut, Satpol-PP, Basarnas Unit Pulau Laut serta unsur Forkopimcam lainnya.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Pengamanan pawai takbir keliling ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pulau Laut, Ipda Raja Oloan Purba, diikuti oleh anggotanya Bhabinkamtibmas Briptu Raja Ari, Briptu Riccard Situmorang, Bripda Yogi Bara Simangungsong. Kemudian dari Koramil 08/Pulau Laut, Serda Zulkarnaini dan Koptu Sittong M. Purba. Kemudian diikuti pula oleh 4 orang aggota Basarnas, 3 orang petugas Dinas Perhubungan dan 1 orang Satpol-PP Pulau Laut.

“Antusias masyarakat Pulau Laut untuk mengikuti acara takbir keliling sangat tinggi. Namun berkat pengamanan yang ketat, Alhamdulillah pawai takbir keliling ini bisa berjalan aman, lancar dan tertib,” ucap Serda Zulkarnaini, kepada sinarperbatasan.com.

Para peserta takbir keliling di Kecamatan Pulau Laut di dominasi oleh kendaraan roda dua, serta beberapa diantaranya menggunakan kendaraan roda empat. (Zaki)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82