BerandaDaerahJelang Berbuka Puasa, Jalanan di Ranai Dipadati Pengendara

Jelang Berbuka Puasa, Jalanan di Ranai Dipadati Pengendara

Tampak sejumlah kendaraan bermotor terlihat ramai menjelang waktu berbuka puasa. Rata-rata diantara mereka sedang berburu takjil berbuka puasa, yang dijajakan oleh pedagang di sepanjang jalan raya Ranai, pada Selasa (11/04/2023) petang. (foto : Khairud)

Natuna, SinarPerbatasan.com – Suasana ramai terlihat di jalanan Kota Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), saat menjelang berbuka puasa.

Salah satu jalanan yang cukup ramai kendaraan bermotor terlihat di Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Ranai. Pasalnya, disepanjang jalan tersebut, banyak pedagang yang berjualan menu berbuka puasa, seperti takjil dan lauk pauk.

“Setiap sore ramai kendaraan di jalan ini,” ucap Saida (28), salah seorang warga Ranai yang ditemui awak media sinarperbatasan.com di Jalan Soekarno-Hatta, pada Selasa (11/04/2023) petang.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

Kata Saida, puncak kepadatan kendaraan bermotor yang melintasi jalanan di sekitar Ranai, Kecamatan Bunguran Timur, dimulai dari pukul 16:30 WIB, hingga menjelang berbuka puasa.

“Karena kan jam-jam segitu pas kali untuk ngabuburit, sambil menunggu waktu berbuka, kita bisa sambil mencari takjil atau lauk pauk,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Merni, yang juga rekan Saida. Kata Merni, ia selalu mencari menu berbuka puasa yang dijual pedagang makanan di sepanjang jalanan di Ranai.

“Iya seneng aja, suasana ramai gitu, suasananya itu puasa banget. Momen ini lah yang selalu ditunggu-tunggu warga disaat bulan puasa,” ucap Merni. (Khairud)

Editor : Imam Agus

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82