Babinsa Koramil 08/Pulau Laut, Koptu Sittong M. Purba, saat menjalin komsos dengan perangkat Desa Kadur, Kamis (16/02/2023) siang, bertempat di Kantor Desa Kadur. (foto : Zaki)
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Desa Kadur Koramil 08/Pulau Laut, Kodim 0318/Natuna, Koptu Sittong M. Purba, kembali melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaannya.
Kali ini komsos dilakukan bersama perangkat Pemerintah Desa Kadur, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, pada Kamis (16/02/2023) siang, di Kantor Desa Kadur, RT 01 RW 01.
Babinsa menyebutkan, komsos dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan keakraban dengan warga binaan, terutama kepada Pemerintah Desa Kadur.
“Maksud dan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi Babinsa dengan perangkat Desa Kadur, guna menunjang tugas kedepan,” jelas Koptu Sittong M. Purba, kepada sinarperbatasan.com.
Babinsa berpesan kepada aparatur Desa Kadur, agar ikut berperan dalam menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban ditengah Masyarakat (Kamtibmas).
“Karena untuk menjaga Kamtibmas itu, bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan saja, namun seluruh elemen masyarakat memiliki tanggung jawab yang sama dalam menciptakan situasi Kamtibmas di wilayah masing-masing,” pungkas Koptu Sittong M. Purba. (Zaki)
Editor : Imam Agus