Natuna, SinarPerbatasan.com – Personel Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, bersama Polsek Pulau Laut, turut melaksanakan monitoring pada pelaksanaan vaksinasi massal, yang dilaksanakan oleh tim vaksinator Puskesmas Pulau Laut.
Kegiatan dilaksanakan di SDN 001 Desa Air Payang, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, pada Selasa (15/02/2022) siang.
Adapun sasaran vaksinasi ini ditujukan kepada siswa-siswi sekolah dasar, dari usia 6 sampai 11 tahun.
“Targetnya ada 100 anak yang akan di vaksin, namun yang berhasil divaksin hanya 87 anak,” terang anggota Koramil 08/Pulau Laut, Serda Zulkarnaini, kepada awak media ini.
Alasannya, karena yang 12 anak harus ditunda vaksin, akibat kurang sehat, seperti mengalami demam, batuk dan pilek. Sementara 1 anak lainnya, belum mendapat ijin vaksin dari orang tuanya.
Dari 87 anak yang menerima vaksin, 86 anak mendapatkan vaksin dosis ke 2, sedangkan 1 anak lagi baru dosis pertama.
“Vaksin yang digunakan adalah sinovac, sementara untuk astra zeneca masih nihil. Yang digunakan baru 44 vial, sisanya masih 127 vial,” terang Zulkarnaini.
Sebelum nenerima vaksin, terlebih dahulu anak-anak harus melalui 4 tahapan. Yaitu pertama Pendaftaran, Screaning Kesehatan, Penyuntikan Vaksin dan Observasi selama 30 menit setelah penyuntikan vaksin.
“Selama kegiatan berlangsung, kegiatan berjalan dengan aman dan terkendali,” ucap Zulkarnaini.
Selain Serda Zulkarnaini, turut melakukan monitoring dan pengamanan dari Koramil 08/Pulau Laut, Serda S. Sembiring. Sementara dari Polsek Pulau Laut, Briptu Abu Mansyur dan Briptu Riccard S.P. Situmorang.
Sementara tim vaksinator yang bertugas dari Puskesmas Pulau Laut diantaranya dr. Reza, dr. Trisman, Supriadi, A.Md,Kep., Marziah A.Md,Kep., Sulastri A.Md,Kep., Mariam A.Md,Kep., dan Winda A.Md,Kes. (Erwin)