Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Koptu Sittong M. Purba, saat komsos dengan warga binaan.
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, Koptu Sittong M. Purba, kembali melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan warga binaan, pada Selasa (25/10/2022) siang.
Komsos kali ini dilakukan bersama warga RT 02 RW 01 Desa Tanjungpala, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Natuna, yang sedang mencongkel buah kelapa, untuk diolah menjadi minyak goreng.
“Pembuatan minyak goreng berbahan dasar buah kelapa ini, dapat menjadi sumber pendapatan tambahan bagi masyarakat di Pulau Laut,” ucap Sittong Purba, kepada media ini.
Babinsa memberikan motivasi dan semangat, agar masyarakat dapat membaca peluang usaha, demi menambah pundi-pundi rupiah bagi keluarganya. Salah satunya dengan memanfaatkan buah kelapa yang melimpah untuk dijadikan minyak goreng tradisional.
“Kita tahu, ekonomi saat ini sedang sulit. Apalagi masyarakat Pulau Laut rata-rata mereka bekerja sebagai nelayan, sementara saat ini sedang berlangsung musim ekstrem, yang dapat membahayakan nelayan saat beraktifitas di laut. Jadi kita himbau, agar dapat memanfaatkan peluang usaha yang ada di darat,” pesan Sittong Purba. (Zk)