Suasana Musrenbang tingkat Kecamatan Pulau Laut tahun 2025, Rabu (12/02/2025) siang.
Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 08/Pulau Laut Kodim 0318/Natuna, diwakili Serda Zulkarnaini, turut menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Pulau Laut tahun anggaran 2025.
Kegiatan yang dibuka secara langsung oleh Camat Pulau Laut, Bambang Erawan itu, di gelar di aula serbaguna Kantor Camat Pulau Laut, Kabupaten Natuna, pada Rabu (12/02/2025) siang.
“Melalui Musrenbang ini, masyarakat dari sejumlah Desa di Kecamatan Pulau Laut, dapat menyampaikan berbagai usulan pembangunan yang mereka inginkan untuk wilayahnya,” ujar Serda Zulkarnaini.
Dalam Musrenbang tersebut, warga menyampaikan sekitar 16 buah usulan prioritas, agar dapat direalisasikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna pada tahun anggaran 2026 mendatang.
“Kami berharap seluruh usulan masyarakat Pulau Laut ini, dapat direalisasikan oleh Pemerintah. Karena usulan ini menyangkut kepentingan hajat orang banyak, bukan hanya kepentingan pribadi,” ungkap Serda Zulkarnaini.
Laporan : Zaki