BerandaKampung KiteAnambasPeringati HUT Kodam I/BB ke-72, Koramil 02/Tarempa Gelar Donor Darah di RSUD...

Peringati HUT Kodam I/BB ke-72, Koramil 02/Tarempa Gelar Donor Darah di RSUD Palmatak

Babinsa anggota Koramil 02/Tarempa Kodim 0318/Natuna saat mengikuti donor darah masal dalam rangka HUT Kodam I/BB ke-72.

Anambas, SinarPerbatasan.com – Personil Koramil 02/Tarempa Kodim 0318/Natuna, melaksanakan bakti sosial donor darah di RSUD Palmatak, Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), pada Kamis (16/06/2022).

Kegiatan bakti sosial dengan tema “Bersama Rakyat Membangun Bangsa” itu, dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam I/Bukit Barisan ke-72 tahun 2022.

Selain dari personil Koramil 02/Tarempa, kegiatan bakti sosial donor darah tersebut juga diikuti oleh personil dari Koramil 04/Letung dan Koramil 07/Palmatak.

https://www.sinarperbatasan.com/wp-content/uploads/2024/03/WhatsApp-Image-2024-03-20-at-21.06.11-6.jpeg

“Bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian kita untuk menolong sesama yang membutuhkan transfusi darah. Disamping itu juga untuk menambah stok darah atau persediaan darah di unit transfusi darah RSUD Palmatak,” terang Pjs. Danramil 02/Tarempa, Serma Adi Iswanto.

Danramil mengatakan bahwa mendonorkan darah merupakan bentuk wujud nyata bahwa TNI-AD sebagai aparat teritorial peduli dengan masyarakatnya. Tujuannya supaya apa yang di kerjakan oleh Babinsa dapat di rasakan oleh masyarakat.

Dirinya juga menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat, untuk ikut berpartisipasi mendonorkan darahnya, supaya pasokan darah menjadi tercukupi di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA).

“Mari kita beramal dengan cara mendonorkan darah kita untuk masyarakat lain yang membutuhkan. Jangan sampai nanti ada masyarakat yang membutuhkan darah, namun stok darah di RSUD kosong, kan kasian masyarakat,” pesan Serma Adi Iswanto. (Red)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine



Google search engine

Google search engine

Google search engine

Most Popular

Recent Comments

https://ibb.co/hBb6x82