Medan, SinarPerbatasan.com – Ketua Pengurus Daerah Al Jam’iyatul Washliyah (PD Al Washliyah) Kota Medan H. Abdul Hafiz Harahap S.H,. M.I.Kom, sampaikan pesan pada acara Musyawarah Daerah (Musda) Angkatan Puteri Al Washliyah (APA) Kota Medan, Sabtu 11 Mei 2024.
Kegiatan Musda yang digelar di Kantor PD Al Washliyah Kota Medan berlangsung secara tertib. Selain pembenahan struktural, parhelatan Musda ini adalah ajang tertinggi dalam mengambil keputusan organisasi, juga bertujuan memilih ketua untuk memipinan PD APA Kota Medan dalam kurun tiga tahun kedepan.
“Selamat Bermusyawarah Angkatan Puteri Al Washliyah Kota Medan, mari sama-sama berbenah, bahu-membahu demi kemajuan APA Kota Medan dan Al Washliyah, Insya Allah,” ucap Abdul Hafiz Harahap.
Selain itu, Abdul Hafiz juga berharap organisasi bahagian Al Washliyah APA yang lahir pada tahun 1947 ini tetap konsisten dalam tujuannya.
“Angkatan Puteri ini harus tetap konsisten, tegak lurus dalam tujuan organisasinya, untuk menciptakan masyarakat yang beriman, bertaqwa, cerdas, amanah, adil, makmur, dan diridhai Allah SWT,” ujar Abdul Hafiz di sela kegiatan Musda.
“Pertemuan kita hari ini, bukan hanya sekedar Musda, ini kegiatan yang menambah spirit bagi Al Washliyah Kota Medan, tetap jaga kebersamaan, solid dalam bergerak, bertaqwa kepada Alah, Insya Allah nawaitu kita bersama akan di Ijabah Allah SWT,” tutur Abdul Hafiz Harahap.
Kegiatan Musda APA ini dihadiri jajaran PD Al Washliyah Medan, PW APA Sumut, Pelaksana tugas PD APA Medan dan kader simpatisan. (Abd. Halim)