Natuna, SinarPerbatasan.com – Babinsa Koramil 05/Midai, Kodim 0318/Natuna, Sertu Johan Syah, ikut melakukan pengamanan dan penertiban pengambilan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar di SPBU Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, pada Jum’at (10/06/2022) siang.
Dalam kegiatan tersebut, juga tampak Camat Midai, Edra Zulhendriadi, turut memberikan pengawasan dan pengamanan saat BBM subsidi jenis solar disalurkan kepada nelayan setempat.
“Ya, posisi saya mendampingi Bapak Camat yang sedang memantau aktifitas penyaluran BBM subsidi jenis solar ke nelayan,” ujar Sertu Johan Syah, kepada awak media ini melalui pesan singkat WhatsApp (WA).
Babinsa berharap masyarakat nelayan yang ada di Pulau Midai dapat menikmati subsidi BBM solar, untuk aktifitas melaut.
Sementara itu Camat Midai, Edra Zulhendriadi, mengaku sangat berterimakasih kepada anggota Babinsa dari Koramil 05/Midai, yang rela menyisihkan waktu dan tenaganya untuk mengawal proses penyaluran BBM subsidi jenis solar.
“Sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar, aman dan nyaman. Kita berharap dengan kondisi langka BBM solar seperti saat ini, seluruh nelayan dapat menikmatinya secara merata,” ucap Edra Zulhendriadi. (Gb)